Minggu, 24 Juni 2012

Sistematika Penulisan Karya Tulis




Bab I Pendahuluan
Pada bagian ini, Anda dituntut untuk menemukan alasan mengapa Anda harus membuat sebuah karya tulis atau karya ilmiah. Alasan tersebut biasanya tertuang pada bagian latar belakang penulisan.
Fakta-fakta terkini atau penelitian terakhir mengenai masalah yang ingin Anda kemukakan, biasanya, dituliskan pada bagian ini. Hal ini untuk menunjukkan kepada pembaca mengenai situasi terakhir masalah yang Anda bahas. Penelitian-penelitian terakhir mengenai masalah yang Anda bahas perlu diceritakan untuk menghindari tulisan atau penelitian yang sama.
Setelah diketahui latar belakang penulisan, Anda perlu mengemukakan rumusan masalah secara teperinci dari karya tulis yang ingin Anda buat. Rumusan masalah bisa berisi pertanyaan-pertanyaan yang tentunya ingin Anda jawab melalui penelitian yang Anda lakukan.
Rumusan masalah tersebut dapat diturunkan menjadi tujuan akhir tulisan yang hendak Anda buat. Tujuan penelitian perlu diungkapkan agar tulisan atau penelitian yang Anda buat menjadi lebih terarah.
Anda juga perlu membatasi penelitian yang ingin dilakukan. Pembatasan masalah dilakukan agar tema penelitian Anda menjadi lebih fokus dan tidak terlalu melebar ke permasalahan lain meskipun secara langsung atau tidak langsung masih terkait dengan penelitian Anda.
Layaknya sebuah karya, tentunya, Anda mengharapkan karya tulis Anda bermanfaat. Oleh karena itu, tulislah manfaat yang mungkin bisa didapat orang lain setelah membaca karya tulis Anda.
Jika bekerja sama dengan institusi lain, Anda perlu mencantumkan manfaat apa yang kiranya didapat institusi tersebut melalui karya tulis Anda. Pada bagian akhir, Anda perlu menceritakan sistematika dari karya tulis yang telah Anda buat.
Bab II Studi Literatur
Pada bagian ini, dituliskan teori-teori yang relevan dan sesuai dengan topik penelitian atau karya tulis Anda. Oleh karena itu, bagian ini disebut juga dengan dasar teori.
Dasar teori perlu dicantumkan agar pembaca mendapatkan gambaran sekilas tentang permasalahan yang dibahas berdasarkan aspek teoretisnya. Ibarat sebuah rumah, dasar teori merupakan fondasi dari bangunan penelitian atau karya tulis Anda.
Bab III Metode Penelitian
Bagian ini menceritakan apa saja langkah-langkah yang Anda lakukan untuk melakukan penelitian. Langkah-langkah penelitian tersebut tersusun dalam sebuah metode yang utuh dan sistematis.
Pembaca akan mendapatkan gambaran bagaimana Anda melakukan penelitian. Melalui metode penelitian yang Anda buat, pembaca dapat melakukan penelitian seperti yang telah Anda lakukan. Jika studi literatur diibaratkan sebagai fondasi, metode penelitian dapat diibaratkan sebagai sebuah tiang atau pilar dari bangunan karya tulis Anda.
Bab IV Pengumpulan dan Pengolahan Data
Bab ini berisi data-data yang telah Anda kumpulkan dalam rangka melakukan penelitian. Data-data tersebut harus dipilih sesuai relevansinya terhadap masalah yang sedang dibahas.
Hal ini dilakukan agar penelitian menjadi lebih padu dan tidak melebar. Bagian ini disebut juga dengan desain atau rancangan jika karya tulis Anda berupa rancangan untuk sebuah permasalahan tertentu.
Bab V Analisis
Bagian ini merupakan kelanjutan dari bagian sebelumnya. Data-data yang telah Anda kumpulkan dan telah Anda olah, dianalisis pada bagian ini. Analisis dilakukan agar data-data Anda dapat berbicara lebih dalam.
Ketika fakta-fakta yang dikumpulkan masih berbentuk data, Anda tidak bisa menjelaskan maksud dari fakta-fakta tersebut. Oleh karena itu, diperlukan bagian lain yang berfungsi menjelaskan maksud data-data yang telah Anda kumpulkan dan Anda olah.
Pada bagian ini juga, dibahas apa saja yang bisa Anda lakukan untuk mengatasi permasalahan yang sedang dibahas.
Bab VI Simpulan dan Saran
Bagian terakhir karya tulis Anda ditutup dengan sebuah kesimpulan. Bagian ini menceritakan hasil akhir karya tulis Anda. Anda bisa menceritakan apakah karya tulis yang dibuat sudah bisa mengatasi permasalahan yang dibahas atau diperlukan penelitian lebih lanjut.
Jika Anda bekerja sama dengan institusi lain, Anda perlu menceritakan saran apa yang dapat Anda berikan terhadap institusi tersebut terkait dengan permasalahan yang sedang Anda bahas.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar